DREAMERS.ID - Kabar duka datang dari Yoo Ah In. Sang ayah, Uhm Young In dikabarkan meninggal dunia karena sakit.
Pada Rabu (7/8), agensi Yoo Ah In, United Artists Agency mengumumkan, "Ayah Yoo Ah In, Uhm Young In, meninggal hari ini (7 Agustus)."
Baca juga: Yoo Ah In Dijatuhi Hukuman 4 Tahun Penjara dalam Sidang Banding Terakhir
Menurut laporan tersebut, ayah Yoo Ah In telah berjuang melawan penyakit kronis dan kondisinya baru-baru ini memburuk.Mendiang Uhm Young In disemayamkan di aula pemakaman Pusat Medis Universitas Katolik DCMC Daegu, dan upacara pemakaman akan diadakan pada 9 Agustus.
Yoo Ah In dikabarkan mengemban tugas sebagai ketua pemakaman.
(mth)