Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Jennie dan Rosé BLACKPINK Hangout di New York, Datang Berdua ke Met Gala?
06 Mei 2024 19:00 | 1576 hits

DREAMERS.ID - Momen kebersamaan anggota BLACKPINK paling dinantikan oleh BLINK (fandomnya) sekarang. Jennie dan Rosé mengobati rasa rindu tersebut dengan interaksi mereka di New York.

Jennie dan Rosé dikabarkan akan menghadiri acara Met Gala 2024 pada Senin (6/5) waktu setempat. Sebelum itu, keduanya menyempatkan diri untuk bertemu dan menghabiskan waktu bersama.

Dalam foto-foto yang dibagikan oleh Rosé ke Instagram pribadinya, mereka terlihat menikmati waktu mengobrol di sebuah restoran. Lalu keduanya berjalan bersama didampingi oleh bodyguard.

Baca juga: Member BLACKPINK Bisa Dibayar Miliaran Rupiah untuk Sekali Posting di Instagram

"Kalian tahu kalian mencintai kami, xoxo," tulis Rosé dalam captionnya, yang menggoda penggemar.

Penggemar yang antusias melihat kebersamaan mereka setelah sekian lama berkomentar, "Pasti mereka lagi gosip bareng," "Seru banget pasti pembicaraannya," dan banyak lagi.

Sementara itu, Jennie dan Rosé kini sudah tidak satu agensi untuk aktivitas individu mereka. Jennie meluncurkan label Odd Atelier, sedangkan Rosé belum memberikan konfirmasi apakah tetap di YG Entertainment atau tidak.

 

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio