Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Rowoon Bagikan Pandangannya Sebagai Seorang Aktor
30 April 2024 14:00 | 1026 hits

DREAMERS.ID - Rowoon SF9 menghiasi sampul majalah Man Noblesse edisi Mei dengan aura uniknya. Selama wawancara, dia berbagi pemikirannya tentang menjadi seorang aktor.

Rowoon berkata, "Saat berakting, aku menemukan ‘ketidakterdugaan’ karena tidak terbatas pada karakter atau situasi tertentu adalah hal yang sangat menarik."

Meski masih merasa was-was saat mempersiapkan proyek akting, kini Rowoon sudah bisa menghargai dan menerimanya. "Aku percaya bahwa semakin serius aku berpikir untuk menjadi seorang aktor, aku akan semakin cemas, dan aku akan semakin berkembang", ujarnya.

Baca juga: Rowoon dan Shin Ye Eun Dipasangkan dalam Drama Sageuk Baru

Ketika ditanya apakah ia pernah memiliki pengalaman di luar imajinasinya, ia menyebutkan fanmeeting solo pertamanya yang diadakan baru-baru ini di Korea. Rowoon berkata, "Tiga hari sebelum penampilan fanmeeting di Seoul, aku bertanya kepada para penggemar apakah aku bisa menyanyikan bagian rap dan chorus dari lagu Panic ‘The Sea in My Old Drawer’.

"Pada hari pertunjukan, aku melepaskan seluruh in-ear dan mendengarkan penonton, dan aku merasa, 'Mereka benar-benar mendukung dan menyukaiku'. Itu adalah pengalaman di luar imajinasi," katanya.

Ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan mengatakan, "Mulai sekarang, aku ingin menjadi orang yang mengetahui nikmatnya berbagi kebahagiaan."

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio