Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Konser Bobby iKON di Jakarta Dibatalkan
02 Maret 2024 10:28 | 3549 hits

DREAMERS.ID - Konser 2024 BOBBY ZERO GRAVITY TOUR in Jakarta dinyatakan batal. Pada Sabtu (2/3), promotor Three Angles Production mengumumkan pembatalan konser melalui media sosial.

"Dengan sedih kami mengumumkan bahwa, karena keadaan yang tidak terduga, 2024 BOBBY ZERO GRAVITY TOUR in Jakarta telah dibatalkan," tulisnya.

Promotor melanjutkan, "Kami sangat meminta maaf atas pengumuman mendadak ini dan segala ketidaknyamanan atau kekecewaan yang mungkin timbul. Kami memahami kegembiraan dan antisipasi yang menyelimuti acara ini, dan kami merasakan kekecewaan Anda yang mendalam."

"Perlu diketahui bahwa kami berkomitmen untuk memastikan proses pengembalian dana berjalan lancar. Petunjuk terperinci tentang cara melanjutkan pengembalian dana akan diberikan dalam pengumuman terpisah. Kami dengan tulus menghargai pengertian dan kesabaran Anda mengenai situasi ini," jelas promotor.

Adapun penggemar yang sudah membeli tiket akan mendapatkan email pemberitahuan pengembalian dana tiket dari BookMyShow, lalu diharuskan mengisi formulir. Durasi pengembalian dana tergantung dari metode pembayaran yang dipilih.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio