Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Konfirmasi Kabar Pernikahan, Yuna Rilis Foto Pre Wedding
12 Januari 2024 11:30 | 489 hits

DREAMERS.ID - Mantan anggota girl grup AOA, Yuna telah mengkonfirmasi kabar pernikahannya. Dia akan menikah dengan komposer Kang Jung Hoon, yang lebih dikenal sebagai Friday dari duo produksi musik GALACTIKA.

"Saya telah menemukan seseorang dengan siapa saya ingin menghabiskan sisa hidup saya," tulis Yuna di Instagram. Yuna dan Kang Jung Hoon akan menikah pada bulan Februari ini dalam sebuah pernikahan tertutup yang hanya dihadiri oleh teman dekat dan keluarga mereka.

Baca juga: Im Soo Jung Debut Sebagai Produser Film 'Second Child', Park So Yi Jadi Pemeran Utamanya

Kemudian dia berbagi, "Dia adalah orang yang hangat yang selalu memberikan pengaruh positif padaku dari sisiku, dan bahkan di saat-saat ketika aku berjuang dan terjatuh, dia selalu membuatku bisa bangkit kembali dengan terus-menerus mengisi ruang-ruang kosong di dalam diriku."

Yuna menyampaikan rasa terima kasih kepada penggemar yang terus memberikan dukungan sejak debutnya. "Karena aku tahu betapa besarnya cinta yang telah kamu berikan kepadaku, aku akan selalu berada di tempat yang sama sebagai seorang Yuna yang tahu bagaimana membagikan cinta itu dan bermurah hati," ungkapnya.

Idola yang kini berkarir sebagai instruktur pilates dan komposer dengan nama E.NA ini, juga membagikan foto pre wedding yang romantis. Yuna dan Kang Jung Hoon tampil serasi dalam balutan baju pengantin.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio