DREAMERS.ID - Serial aksi sci-fi Disney+ ‘Moving’ meraih banyak penghargaan di Asia Contents Awards & Global OTT Awards. Pada 8 Oktober, upacara penghargaan digelar selama rangkaian Busan International Film Festival.
Selain meraih Best Creative, serial 20 episode yang berkisah tentang sekelompok individu yang tampak biasa namun memiliki kekuatan super itu juga memenangkan penghargaan untuk Best Writer, Best Lead Actor, Best Newcomer Actor, Best Newcomer Actress, dan Best Visual Effects.
Sementara itu, penghargaan Best OTT Original diberikan kepada drama ‘Weak Hero Class 1’ sedangkan serial Netflix ‘Scoop’ memenangkan penghargaan untuk Best Asian TV Series dan Best Lead Actress.
Baca juga: Serial 'Moving' Umumkan Musim Kedua
Asia Contents Awards & Global OTT Awards merupakan bagian dari Busan International Film Festival (BIFF), festival film terbesar di Asia yang diadakan di tenggara kota pelabuhan Busan.Festival film tahunan ini biasanya berfokus pada konten Asia, namun edisi tahun ini menambahkan penghargaan baru untuk judul-judul streaming global guna memperluas jangkauannya ke pasar yang lebih luas.
Diluncurkan pada tahun 2019, Asia Contents Awards telah merayakan acara TV, konten streaming, dan konten platform online luar biasa dari seluruh Asia.
Tahun ini, penghargaan tahunan tersebut berganti nama menjadi Asia Contents Awards & Global OTT Awards untuk mengakui konten global, yang mencerminkan perubahan tren industri.
(fzh)