DREAMERS.ID - Konsep yang disajikan oleh NewJeans selalu menuai kontroversi sejak debut. Terbaru, MV lagu Cool With You yang dibintangi oleh Jung Ho Yeon mendapat kritik karena adegan yang dianggap tidak tepat untuk grup muda dengan beberapa anggota yang masih di bawah umur.
Ada tiga anggota NewJeans yang belum mencapai usia legal di Korea Selatan yaitu Danielle kelahiran 2005 saat ini berusia 18 tahun, Haerin kelahiran 2006 sekarang berusia 17 tahun, dan Hyein kelahiran 2008 yang masih berusia 15 tahun.
Adegan yang menuai kontroversi adalah saat Jung Ho Yeon berada di kamar tidur pria yang dicintainya. Mengenakan outfit berbahan kulit, aktris itu menghampiri pria yang sedang tidur tanpa atasan. Sementara anggota NewJeans menyaksikan dari atap gedung di seberangnya.
Baca juga: NewJeans Minta Usulan Nama Baru dari Fans untuk Aktivitas Sementara
Setelah adegan tersebut, Jung Ho Yeon terlihat melepas pakaiannya di bawah hujan untuk mewakili bagian dari cerita yang dramatis. Seperti di adegan sebelumnya, para anggota NewJeans menyaksikan adegan itu.Banyak penggemar menuliskan protes mereka kepada CEO ADOR Min Hee Jin melalui Twitter. Mereka berpendapat bahwa dia terlalu memaksakan konsep yang tidak sesuai dengan usia kebanyakan anggota NewJeans.
Ini mengingatkan pada kontroversi lirik lagu NewJeans 'Cookie' yang dinilai memiliki unsur sensual dan tidak pantas dinyanyikan oleh anak di bawah umur. Begitu pula dengan konsep outfit yang dianggap melanggengkan pedofilia.
(mth)