DREAMERS.ID - Pesta perayaan ‘BTS 10th Anniversary Festa @Yeouido’ berlangsung meriah pada 17 Juni lalu. Selain ratusan ribu orang mengunjuni lokasi di Yeouido Han River Park, jutaan penggemar juga menyaksikan acara secara online melalui live streaming yang disediakan.
Melansir laporan Yonhap News, sekitar 1,53 juta orang di seluruh dunia menonton pertunjukan kembang api yang disiarkan langsung dari Seoul pada 17 Juni untuk memperingati ulang tahun ke-10 superstar K-pop BTS.
Baca juga: BTS Dikabarkan Rilis Album Paruh Kedua Tahun 2025 dan Mulai Tur di 2026
Pada 19 Juni, BIGHIT MUSIC mengungkapkan bahwa pertunjukan kembang api, yang dimulai di Yeouido Han River Park pada pukul 20:30 KST, mencatat sekitar 340.000 puncak penonton bersamaan di YouTube, sementara hampir 1,19 juta penggemar menontonnya di Weverse.Pertunjukan kembang api yang menggabungkan lagu-lagu hits BTS dan narasi oleh Jungkook itu berlangsung selama 30 menit dan disiarkan ke seluruh dunia melalui Weverse, TikTok, dan YouTube.
Sebelumnya, ada acara bincang-bincang khusus yang dibawakan oleh leader BTS RM, yang menarik sekitar 1,08 juta penonton di Weverse. Kepolisian setempat juga menyatakan bahwa acara tersebut menarik sekitar 400.000 pengunjung ke taman pada hari itu.
(fzh)