DREAMERS.ID - Sisi romantis Taeyang BIGBANG kepada sang istri, Min Hyo Rin, akan diperlihat dalam dokumenter mendatang. Pada 8 Mei, Taeyang merilis teaser pertama untuk film dokumenter yang akan tayang pada 12 Mei.
Dalam video hitam-putih, Taeyang menyenandungkan Min Hyo Rin dengan menyanyikan lagu utama terbarunya ‘Seed’ dari mini album ‘Down to Earth’ bersama dengan musik piano. Min Hyo Rin tampak tersentuh oleh sikap manis itu, dan Taeyang membalas dengan senyum sayangnya.
Baca juga: BIGBANG, Geng 88 Hingga Kim Go Eun Diajak Bintangi 'GD and Friends'
Bagian akhir dari preview video teaser dokumenter itu mengungkapkan bahwa Part 1 dari film tersebut akan dirilis pada 12 Mei.Taeyang dan aktris Min Hyo Rin pertama kali bertemu pada tahun 2014 di lokasi syuting video musik Taeyang ‘1AM’, dan mereka menikah pada Februari 2018. Keduanya telah dikaruniai anak pertama pada Desember 2021.
(fzh)