Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
RM BTS Kolaborasi dengan Film 'Decision to Leave' untuk MV 'Closer'
21 Februari 2023 19:40 | 1059 hits

DREAMERS.ID - RM BTS mengejutkan penggemar dengan merilis video musik untuk lagu ‘Closer’! Namun bukan MV seperti biasanya, video ini berkolaborasi dengan film pemenang Cannes Awards ‘Decision to Leave’.

Pada 21 Februari melalui channel YouTube BANGTANTV, RM membagikan MV untuk ‘Closer’, salah satu lagu dari album solonya ‘Indigo’ yang dirilis pada Desember tahun lalu. Lagu ini diproduseri oleh HONNE, dan RM berkolaborasi dengan Paul Blanco dan Mahalia untuk menyanyikannya.

Baca juga: RM BTS Rilis MV 'Around the world in a day' untuk Merayakan Perilisan Global Film Dokumenter

Adegan-adegan dalam video musik ‘Closer’ X ‘Decision to Leave’ menggunakan motion picture asli dari film arahan sutradara Park Chan Wook tersebut. Sementara MV-nya diedit oleh Lee Changhoon.

Dalam beberapa kesempatan setelah ‘Decision to Leave’ dirilis di Korea pada Juni tahun 2022, RM mengungkapkan bahwa dia sangat menyukai dan menikmati menonton film itu. Diketahui juga bahwa sekitar bulan Agustus, dia menghadiri acara ‘Decision to Leave’ wine pairing yang diadakan oleh Megabox Seongsu.

Kemudian beberapa waktu saat album ‘Indigo’ dirilis, ada penggemar yang membuat video edit yang menggabungkan adegan-adegan di film ‘Decision to Leave’ dengan lagu ‘Closer’. RM sempat mengunggahnya di Instagram Story dan mengatakan bahwa eAeon yang mengirimkannya.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio