DREAMERS.ID - Hampir enam tahun setelah perilisan awalnya, album BTS ‘Love Yourself: Her’ kembali masuk ke chart Billboard 200! Pencapaian ini didorong oleh perilisan format vinyl pertama BTS untuk album tersebut.
Pada 17 Januari waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa mini album BTS yang rilis tahun 2017 ‘Love Yourself: Her’ telah masuk kembali ke chart Top 200 Albums, sebuah chart yang menunjukkan peringkat album paling populer di Amerika Serikat) di No. bulan.
.@BTS_twt's 'Love Yourself: Her' re-enters this week's #Billboard200 chart at No. 13, thanks to its release on vinyl.
— billboard charts (@billboardcharts) January 17, 2023
The album also debuts at No. 1 on this week's #VinylAlbums chart, becoming the group's first No. 1 (and entry) on the chart.
Baca juga: BTS Dikabarkan Rilis Album Paruh Kedua Tahun 2025 dan Mulai Tur di 2026
‘Love Yourself: Her’, yang menandai perilisan vinyl pertama BTS, juga memulai debutnya di No. 1 dalam chart Billboard Vinyl Albums minggu ini, membuat BTS masuk chart tersebut untuk pertama kalinya dan No. 1 pertama mereka pada saat yang sama.Ketika pertama kali dirilis pada tahun 2017, ‘Love Yourself: Her’ memulai debutnya di No. 7 dalam chart Billboard 200, menetapkan rekor baru untuk peringkat tertinggi yang pernah dicapai oleh artis K-pop pada saat itu.
BTS kemudian memecahkan rekor itu dengan album berikutnya, ‘Love Yourself: Tear’, yang memulai debutnya di No. 1 di chart hanya beberapa bulan kemudian. Sejak saat itu, album BTS selalu debut di puncak chart Billboard 200 saat dirilis.
(fzh)