DREAMERS.ID - Kasus COVID-19 kembali tinggi di Korea Selatan. Onew SHINee menjadi salah satu orang yang dinyatakan positif terinfeksi COVID-19 baru-baru ini.
Pada 12 Desember, SM Entertainment mengumumkan bahwa Onew positif terinfeksi virus sehingga ia akan menghentikan jadwalnya untuk menjalani karantina sesuai dengan pedoman pengendalian penyakit nasional.
Baca juga: Duduki iTunes Top Albums 26 Negara, Onew SHINee Comeback Solo dengan 'FLOW'
Akibatnya, sejumlah jadwal pekerjaan Onew dibatalkan termasuk acara perayaan ulang tahunnya, 'Happy Onew Day' pada 14 Desember. Dan rekaman '2023 SMTOWN LIVE: SMCU PALACE @KWANGYA' yang dijadwalkan pada 15 Desember.Alhasil, Onew akan absen dari konser online yang ditayangkan secara gratis tersebut. Namun, SM Entertainment memastikan bahwa Minho dan Key SHINee tetap tampil sebagai solois dan menjalani rekaman sesuai jadwal.
Sementara itu, Onew belakangan sibuk menjalani jadwal individunya di Jepang setelah merilis album solo Jepang pertamanya berjudul 'Life Goes On'. Ia menggelar delapan konser solo di empat kota di Jepang, yang mana semuanya sold-out.
(mth)