Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Genie Music Awards 2022 Batalkan Sesi Red Carpet
04 November 2022 09:45 | 731 hits

DREAMERS.ID - Genie Music Awards 2022 akan berlangsung tanpa sesi red carpet atau karpet merah. Pada 4 November, pihak penyelenggara acara mengumumkan bahwa sesi karpet merah telah dibatalkan sehubungan dengan tragedi baru-baru ini di Itaewon.

Dalam pernyataanya, mereka menyampaikan, “Acara red carpet Genie Music Awards 2022 dan liputan di tempat upacara penghargaan telah dibatalkan.”

“Karena bangsa saat ini sedang berduka karena kecelakaan yang tidak menguntungkan, Genie Music telah memutuskan untuk mengadakan upacara penghargaan dalam suasana yang setenang mungkin, karena keinginan untuk berkabung bersama [dengan bangsa].”

Meskipun Genie Music Awards 2022 masih akan berlangsung sesuai jadwal pada 8 November, upacara tersebut akan diadakan dalam skala yang lebih kecil dari yang direncanakan sebelumnya.

“Untuk memenuhi janji kami kepada banyak penggemar yang telah menantikan Genie Music Awards 2022, yang menandai upacara offline pertama kami dalam tiga tahun, kami akan mengadakan upacara penghargaan dalam skala kecil.”

“Kami meminta pengertian Anda sehubungan dengan fakta bahwa kami mau tidak mau harus membatalkan red carpet dan liputan di tempat,” tutup pernyataan. Genie Music Awards 2022 akan berlangsung di Namdong Gymnasium Incheon pada 8 November.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
02 Oktober 2025 11:40
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio