Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun
09 September 2022 08:30 | 530 hits

DREAMERS.ID - Ratu Elizabeth II yang memegang tahta Kerajaan Inggris terlama dalam sejarah, telah meninggal dunia pada usia 96 tahun. Hal ini telah dikonfirmasi Istana.

Kabar ini disampaikan pada 8 September oleh akun Twitter keluarga kerajaan Inggris yang mengonfirmasi kabar tersebut, “Ratu meninggal dengan tenang di Balmoral sore ini. Raja dan Permaisuri akan tetap di Balmoral malam ini dan akan kembali ke London besok.”

Kabar ini muncul beberapa jam setelah Istana Buckingham mengeluarkan pernyataan bahwa dokter prihatin dengan kesehatan Ratu dan merekomendasikannya untuk tetap berada di bawah pengawasan medis.

Baca juga: Penyebab Kematian Ratu Elizabeth II Resmi Diumumkan

Ditahun-tahun terakhir hidupnya, Ratu Elizabeth tetao disubukkan dengan berbagai kegiatan kerajaan. Pengamat kerajaan menjadi khawatir tentang kesehatannya setelah Ratu mulai menggunakan tongkat dan sempat dirawat di rumah sakit pada Oktober 2021 karena penyakit yang dirahasiakan.

Kondisi kesehatannya juga makin mengkhawatirkan usai Ratu sempat dinyatakan positif Covid-19.Sebelumnya pada bulan Juni lalu merayakan Platinum Jubilee yang menjadi penanda 70 tahun masa kekuasaannya, yang terlama dalam sejarah Inggris.

Pada tahun 1952, Elizabeth menjadi ratu setelah kematian ayahnya, Raja George VI. Pada tahun 2015, ia melampaui raja Inggris yang paling lama memerintah, nenek buyutnya Ratu Victoria, dan juga menjadi kepala negara wanita terlama dalam sejarah dunia.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio