Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Ryu Jun Yeol Akui Menangis Setelah Membaca Naskah Film Alienoid
18 Juli 2022 19:45 | 1051 hits

DREAMERS.ID -Baru-baru ini para pemain film Alienoid melakukan wawancara tentang film yang disutradarai oleh Choi Dong Hoon, seorang sutradara yang telah memimpin film-film seperti ‘Tazza: One Eyed Jack’, ‘The Thieves’ dan ‘Assassination’.

Kim Woo Bin, Kim Tae Ri, dan juga Ryu Jun Yeol yang membintangi film tersebut juga berbagi mengenai pengalaman mereka saat membaca naskah, proses syuting, serta pesannya kepada penonton.

Ryu Jun Yeol sendiri telah bermimpi untuk bekerja dengan Choi Dong Hoon ketika menonton semua filmnya. Ia mengatakan, “Ketika aku pertama kali mendengar bahwa aku akan bekerja dengannya, aku sangat tersentuh dan emosiku meluap. Aku sangat tersentuh ketika mengadakan pertemuan dan berdiskusi dengan sutradara.”


Image Source: C-JeS Entertainment

Baca juga: Film 'Alienoid: Part 2' Umumkan Tanggal Penayangan Perdana

“Ketika aku pertama kali membaca naskahnya, aku seperti, 'Hm? Apa yang dibicarakan ini?' Ketika aku membacanya lagi, aku menangis ketika aku menyadari bahwa sutradara sedang mencoba berbicara tentang nasib. Aku sekali lagi merasa bahwa sutradara memiliki imajinasi yang hebat,” ungkapnya.

Pemain drama ‘Reply 1988’ ini juga menceritakan tentang harapannya pada penonton, “Aku pikir saat-saat di mana penonton merasa setengah ragu akan terpenuhi di part 2. Aku merasa bahwa film ini adalah sebuah karya yang perlu dibagi menjadi 2 part untuk meningkatkan tingkat kesempurnaan.”

“Aku berharap pelepasan ceritanya menjadi hebat ketika cerita yang telah disebarkan sutradara di part 1 dan akan diselesaikan di part 2,” katanya.

Film ‘Alienoid’ dibuat selama 387 hari, yang merupakan periode produksi terlama dalam sejarah film Korea. Part 1 dan 2 telah diproduksi bersama, dan part 2 diharapkan akan dirilis tahun depan.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio