Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Troye Sivan Mengaku Terbuka untuk Kolab dengan Jungkook dan Jimin BTS
13 Mei 2022 12:00 | 1425 hits

DREAMERS.ID - Troye Sivan menanggapi pertanyaan fans mengenai kemungkinan kolaborasi dengan Jungkook dan Jimin. Kedua member BTS itu memang diketahui menyukai musik karya sang penyanyi asal Australia.

Faktanya, Troye Sivan pernah bekerja sama dengan BTS, di mana dia menjadi salah satu penulis untuk lagu grup berjudul ‘Louder Than Bombs’ dari album ‘Map of The Soul: 7’ yang dirilis pada Februari 2020.

Baca juga: Troye Sivan Merilis Lagu Kolaborasi dengan Hyunjin Stray Kids dan PinkPantheress

Dalam video AskAnythingChat yang baru-baru ini terungkap, Troye Sivan muncul untuk menjawab pertanyaan dari penggemar tentang berbagai topik. Satu penggemar secara khususnya bertanya, “Jungkook dan Jimin sering berbicara tentang betapa mereka mencintai lagu-lagumu. Bagaimana tentang bekerja dengan mereka di masa depan?”

Tanpa ragu-ragu, Troye Sivan mengatakan, “Aku akan menyukainya. Aku benar-benar sangat suka menulis untuk orang lain dan itu adalah sesuatu yang ingin aku lakukan untuk waktu yang lama.”

Dia kemudian berbagi bahwa jika ada kesempatan, dia pasti ingin melakukannya, menambahkan, "Jadi jika mereka ingin menulis ... atau untukku, atau untuk kita, atau apa pun, aku sangat bersedia."

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio