Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Transformasi Tom Hanks Jadi Geppetto di Live Action Pinocchio
10 Maret 2022 09:15 | 805 hits

DREAMERS.ID - Pinocchio menjadi salah satu cerita dongeng favorit dan populer di seluruh dunia. Kisah manusia kayu itu diangkat kembali menjadi live action oleh Disney+.

Pada 9 Maret, Disney+ merilis tampilan pertama dari live action terbaru Pinocchio yang dibintangi Tom Hanks sebagai kakek pemahat kayu Geppetto yang memperlakukan boneka kayunya seperti anaknya sendiri.

Tom Hanks tampil dengan rambut keriting abu-abunya dan kumis lebat. Dia telah dirumorkan berperan menjadi Geppetto sejak tahun 2018 sebelum akhirnya live action ini dikonfirmasi pada Desember 2020.

Film yang disutradarai Robert Zemeckis ini akan menceritakan kembali kisah dari boneka kayu yang memulai petualangan mendebarkan untuk menjadi anak laki-laki sejati. Bersama dengan Hanks, Benjamin Evan Ainsworth berperan sebagai Pinocchio.

Joseph Gordon-Levitt sebagai Jiminy Cricket, Cynthia Erivo sebagai Peri Biru, Keegan-Michael Key sebagai si jujur John, Lorraine Bracco sebagai karakter baru Sofia the Seagull dan Luke Evans sebagai The Coachman. Film yang diproduseri Jackie Levine dan Jack Rapke ini akan tayang perdana di Disney+ September ini.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio