DREAMERS.ID - Girl band asal Mystic Entertainment, Billlie melakukan comeback dengan karya barunya. Mereka kembali dengan mini album kedua.
Pada 23 Februari, Billlie merilis mini album kedua mereka 'thecollective soul and unconscious: chapter one' bersama dengan video musik untuk title track mereka berjudul GingaMingaYo.
GingaMingaYo yang berarti dunia yang aneh, mengungkapkan pertanyaan yang diajukan seseorang dalam proses menjadi dewasa. Lagu ini menyampaikan pesan bahwa tidak perlu mengambil keputusan yang benar untuk diri kita sendiri saat kita tumbuh dewasa.
Kekhawatiran akan muncul tentang hal yang benar ketika kita tumbuh dewasa. Beranjak dewasa berarti menjadi dipenuhi ketidak pastian apakah situasi saat ini benar, antara kenyataan atau mimpi.
Dalam MV 'GingaMingaYo', ketujuh personilnya memegang kartu misterius. Bak adegan drama Squid Game, kartu itu membawa mereka masuk ke dunia baru yang aneh.
Menjelang comeback, Siyoon dinyatakan positif Covid-19 pada 22 Oktober. Kemudian tepat di hari perilisan albumnya pagi ini, dua personil lain yakni Haram dan Tsuki dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan self-test.
(bef)