DREAMERS.ID - Penyanyi Pamungkas kembali diterpa isu plagiat. Kali ini Pamungkas ditudung plagiat puisi karya Charles Bukowski yang dipakainya dalam lirik lagu terbarunya berjudul Birdy.
Hal ini disorot pegiat puisi Hamzah Muhammad melalui Twitter yang membandingkan kemiripan lirik lagu Birdy dengan puisi bertajuk bluebird karya Charles Bukowski. “Problem Pamungkas bukan musikalitas. Tapi mentalitas”
Problem Pamungkas bukan musikalitas. Tapi mentalitas.
— Hamzah Muhammad (@hmzhmhmmdlghz) February 2, 2022
Single terbarunya Birdy tidak menawarkan pembacaan ulang atas the bluebird Charles Bukowski. Birdy adalah parafrase yang buruk.
Setelah kasus plagiasi cover album, sekarang puisi. Rasanya ada yang belum selesai di dirinya. pic.twitter.com/rn29Jnx7f6
Baca juga: Pamungkas Beberkan Foto Aksi Pelaku Maling Kamar Hotelnya di Mandalika
“Single terbarunya Birdy tidak menawarkan pembacaan ulang atas the bluebird Charles Bukowski. Birdy adalah parafrase yang buruk,” lanjutnya. Hamzah Muhhamad juga menyorot kasus plagiarisme lain yang menyeret Pamungkas.“Setelah kasus plagiasi cover album, sekarang puisi. Rasanya ada yang belum selesai di dirinya,” kata Hamzah Muhammad. Pada 2021, Pamungkas diduga menjiplak karya seni seniman Prancis Baptiste Virot untuk cover mini albumnya, Solipsism 0.2.
Pamungkas kala itu meminta maaf lewat media sosial label musiknya, @maspam.records. telah Pamungkas telah menyelesaikan masalah itu dengan membeli hak cipta karya seni tersebut.
Melihatnya, Hamzah Muhammad tak ingin hal yang sama terulang. "Ada semacam dorongan sensasi yang ketebak alurnya: Jiplak, klarifikasi minta maaf, beli rights,” sindir Hamzah.
(bef)