DREAMERS.ID - Sejak pandemi virus corona banyak masyarakat yang menghabiskan waktu di rumah dan lebih banyak memeiliki waktu luang. Hal ini membuat drama Korea menjadi salah satu pilihan untuk menjadi teman dan hiburan dikala jenuh.
Berikut ini merupakan deretan drama Korea yang popular di tahun 2020-an, serta menjadi hits bahkan dikalangan non penggemar.
1. The Penthouse
Tentunya drama yang selalu memperoleh rating tertinggi ini sukses meraih kepopularitasannya hingga 3 musim. Menceritakan tentang para penghuni apartemen Gangnam yang dikenal sebagai kawasan elit di Korea Selatan. Para penghuni apartemen tersebut berlomba-lomba menjadi penguasa di The Penthouse.
2. Crash Landing on You
Drama yang mengangkat tema cinta beda Negara ini mengisahkan tentang Yoon Se Ri (Son Ye Ji), yang terdampar di Korea Utara dan bertemu dengan Ri Jung Hyuk (Hyun Bin), yang merupakan kapten Korea Utara. Kapten Ri juga membantu menyembunyikan identitas Se Ri sebagai warga Korea Selatan, dengan mengaku sebagai tunangannya.
3. Itaewon Class
Menceritakan tentang seorang mantan pidana Sae Ro Yi (diperankan oleh Park Seo Joon) yang dikeluarkan dari sekolah karena meninju seorang pembully, yang merupakan anak dari pemilik perusahaan ternama Jangga.
Ia kemudian membuka restoran bar bernama DanBam di Itaewon bersama dengan para stafnya, mereka berusaha keras menuju kesuksesan, mencapai tingkat yang lebih tinggi, hingga merencanakan balas dendam atas kematian ayah Sae Ro Yi.
Baca juga: Tayang 2025, Kim Da Mi dan Son Suk Ku Sebut 'Nine Puzzles' Beda dari Drakor Detektif Biasa
4. True BeautyDrama yang diadaptasi dari webtoon populer ini mengisahkan tentang Jukyung (diperankan oleh Moon Ga Young), yang tidak percaya diri jika tampil tanpa menggunakan make-up. Ia akhirnya mempelajari make-up, dan memulai kehidupan baru di sekolah barunya.
Ia kemudian bertemu dengan Suho Lee (diperankan oleh Cha Eunwoo), teman sekelas sekaligus sati-satunya oran yang mengetahui wajahnya tanpa menggunakan make-up.
5. Vincenzo
Mengisahkan tentang Vincenzo Cassano (diperankan oleh Song Joong Ki) yang pindah ke Italy sejak berumur 8 tahun. Ketika dewasa ia bekerja sebagai pengacara mafia. Karena suatu misi, ia kembali ke Korea Selatan dan menghadapi banyak hal yang tidak disangka sebelumnya.
Seperti tinggal di Geumga Plaza dengan orang-orang yang punya latar belakang beragam dan kocak. Serta bertemu dengan pengacara Hong Cha Young (diperankan oleh Jeon Yeo Bin) yang menjadi rekannya dalam menumpas ketidakadilan.
6. Mouse
Mengisahkan tentang seorang pemuda yang jujur dan polos bernama Jung Ba Reum (diperankan oleh Lee Seung Gi) dan seorang detektif tanpa hukum bernama Go Moo Chi (diperankan oleh Lee Hee Joon) yang terobsesi dengan balas dendam terhadap pembunuh berantai yang membunuh orang tuanya ketika dia masih kecil.
7. Squid Game
Drama yang sukses meraih ratusan juta penonton di seluruh dunia ini mengisahkan tentang orang-orang yang sudah pasraha dalam hidup dan memutuskan untuk mengikuti sebuah permainan dimana pemenangnya mendapatkan hadiah milyaran rupiah.
(Rie127)