DREAMERS.ID - Drama terbaru tvN ‘Jirisan’ akan menghibur penonton pada 23 Oktober mendatang. Drama yang dibintangi oleh Jun Ji Hyun dan Joo Ji Hoon ini akan menggantikan slot drama untuk ‘Hometown Cha-Cha-Cha’.
Mengisahkan tentang seorang penjaga hutan bernama Seo Yi Gang (diperankan oleh Jun Ji Hyun), yang bekerja untuk menyelamatkan orang-orang di Taman Nasional Gunung Jiri. Ia sangat paham mengenai seluk beluk Gunung Jiri, bahkan terampil dalam mendaki.
Seo Yi Kang akan bekerja sama dengan ranger pemula bernama Kang Hyun Jo (diperankan oleh Joo Ji Hoon), yang juga menyembunyikan rahasia yang tidak diketahui oleh siapa pun. Ia merupakan lulusan dari akademi militer dan pernah menjadi kapten.
Baca juga: Cuplikan Chemistry Namgoong Min dan Jeon Yeo Bin di 'Our Movies'
Drama ini juga berfokus pada insiden yang terjadi di Taman Nasional ketika keduanya mulai menggali kebenaran di balik kecelakaan misterius yang terjadi di gunung Jiri. Tentu saja hal ini melibatkan beberapa oknum.Nantinya juga terdapat sebuah organisasi yang berhubungan dengan pengelolaan gunung Jiri, seperti Markas Besar, Kantor Jeonbuk Taman Nasional Gunung Jiri, yang dibagi menjadi dua divisi, yaitu Kantor Cabang Haedong dan Shelter Bidam.
Selain itu, ada juga yang menjadi karakter kunci, yaitu penduduk Desa Haedong, yang tinggal di sekitar Gunung Jiri. Tentunya penonton sudah tidak sabar, bagaimana kehidupan para penduduk, serta bagaimana mereka akan menceritakan tentang gunung Jiri.
(Rie127)