Dreamland
>
Berita
>
Article

Napi Korea Utara Dihukum Minum Air Abu Jenazah Usai Terciduk Nonton Drakor

16 Oktober 2020 08:00 | 1005 hits

DREAMERS.ID - Sudah bertahun-tahun sejak berpisah, Korea Utara tidak mengizinkan rakyatnya melakukan kegiatan yang berhubungan dengan Korea Selatan. Jika ketahuan mereka akan diberi sanksi tegas dan hukuman. Seperti Napi di Korea Utara diberi hukuman akibat nonton drama Korea Selatan.

Melansir detik.com, seorang mantan narapidana menceritakan pengalamannya selama di penjara dalam Chongori Concentration Camp, Korea Utara. Jika ketahuan nonton acara televisi Korea Selatan hingga memeluk agama Kristen, mereka akan segera diberi hukuman yang tak masuk akal.

Napi dipaksa minum air abu jenazah jika ketahuan nonton drama Korea Selatan. Di mana abu jenazah tersebut berasal dari rumah khusus yang berisi tumpukan mayat napi yang meninggal dan dibakar. Ketika hujan, abu jenazah akan mengalir ke sungai tempat para napi mandi dan minum.

Baca juga: Korea Utara Kutuk Keras Amerika yang Gunakan Hak Veto Tolak Gencatan Senjata di Gaza

Para napi juga dipaksa bekerja tanpa henti, seperti memproduksi rambut palsu hingga bulu mata untuk para napi wanita. Sementara napi pria dipaksa untuk mengurus hewan ternak, bertani, hingga mengambil hasil panen.

Akibatnya, ada lebih dari 800 napi yang meninggal di Chongori karena kekurangan gizi dan kelaparan. Bahkan abu jenazah para napi yang meninggal ini dijadikan sebagai pupuk untuk menanam tumbuhan.

(bnt)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio