Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kim Yoo Jung Jadi Donatur Termuda di Green Noble Club ChildFund Korea
27 Oktober 2020 14:30 | 637 hits

DREAMERS.ID - Kim Yoo Jung telah mencetak rekor yang mengispirasi kaum muda. Pada 27 Oktober, ChildFund Korea mengungkapkan bahwa sang aktris telah menjadi anggota sekaligus donatur ke-299 di Green Noble Club.

Green Noble Club dari ChildFund Korea terdiri dari orang-orang yang telah mendonasikan setidaknya 100 juta won (sekitar 1,2 miliar rupiah). Kim Yoo Jung yang merupakan kelahiran tahun 1999 pun menjadi anggota termuda yang bergabung dengan klub ini.

Selain kalangan non-selebriti yang telah mendonasikan total minimal 100 juta won selama lima tahun, Green Noble Club juga terdiri dari para selebriti seperti Song Il Guk yang bergabung tahun 2017, Changmin TVXQ yang bergabung pada 2018, dan J-Hope BTS yang bergabung pada 2019.

Kim Yoo Jung, yang diam-diam terus memberikan donasi dengan nama yang berbeda sejak debutnya, telah menyumbangkan uang untuk membantu anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah yang membutuhkan karena dampak pandemi COVID-19.

Selain itu, sisa dari sumbangannya yang dermawan juga akan digunakan untuk mendanai biaya pengobatan anak-anak yang sakit.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio