Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Apple Siap Gelar Ajang WWDC 2018, Akan Ada Kejutan Apa?

15 Maret 2018 11:10 | 1492 hits

DREAMERS.ID - Ajang tahunan yang dihelat Apple, Worldwide Developer Conference (WWDC) siap kembali digelar tahun ini. Seperti tahun-tahun sebelumnya, acara ini selalu dinantikan selalu menghadirkan kejutan dan inovasi-inovasi baru.

Melalui website resminya pada Rabu (14/3), perusahaan teknologi yang berbasis di Cupertino itu telah mengumumkan jadwal penyelenggaraan WWDC 2018. Perhelatan tersebut akan berlangsung selama sepekan mulai 4 hingga 8 Juni 2018.

Melansir Detik, WWDC 2018 akan kembali digelar di McEnery Convention Center di San Jose. Artinya ini tahun kedua bagi Apple menghelat acara tersebut di sana setelah 13 tahun diselenggarakan di Moscone West, San Francisco.

Baca juga: iPhone 15 Baru Bisa Dipesan, Apple Dikabarkan Tengah Siapkan iPad Lipat!

Apple akan embeberkan sejumlah inovasi terbaru di hadapan para developer atau pengembang dari seluruh dunia. Beberapa diantaranya, perusahaan yang dipimpin Tim Cook tersebut akan mengukap iOS 12 dan penerus macOS High Sierra.

Proses registrasi peserta WWDC 2018 telah dibuka hingga 22 Maret mendatang. Apple akan memilih secara acak peserta yang bisa mengikuti perhelatan ini. Setelah terpilih, para peserta kemudian dapat membeli tiket. Harga tiketnya sendiri tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya yakni USD 1.599 atau sekitar Rp 21,9 juta.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio